Rutan Demak Perkuat Komitmen dan Akuntabilitas melalui Rakor Pengendalian Semester II

    Rutan Demak Perkuat Komitmen dan Akuntabilitas melalui Rakor Pengendalian Semester II

    Zoom Pembukaan Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja Semester II yang diselenggarakan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan yang dalam sambutannya menekankan pentingnya evaluasi program, penguatan akuntabilitas kinerja, serta peningkatan kualitas layanan pemasyarakatan.

    Rapat koordinasi ini membahas evaluasi capaian kinerja Semester II sebagai pijakan perbaikan berkelanjutan bagi seluruh satuan kerja. Selain itu, Inspektur Jenderal Kemenimipas Drs. Yan Sultra Indrajaya, didampingi Direktur Kepatuhan Internal Direktorat Jenderal Imigrasi dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, menyampaikan hasil pengawasan internal Semester II beserta temuan strategis dan rekomendasi yang wajib ditindaklanjuti oleh satuan kerja.

    Kepala Rutan Kelas IIB Demak, Hemu, menyatakan bahwa rakor ini menjadi pengingat penting bagi jajaran Rutan Demak untuk terus meningkatkan kinerja dan kepatuhan. “Melalui rakor ini, kami berkomitmen menindaklanjuti setiap rekomendasi pengawasan serta memperkuat akuntabilitas kinerja guna mewujudkan layanan pemasyarakatan yang semakin profesional dan berkualitas, ” tegasnya.

    rutandemak kemenimipas
    Sri Setyo Lestari

    Sri Setyo Lestari

    Artikel Sebelumnya

    Perkuat Integritas, Rutan Demak Tegaskan...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Kesejahteraan Warga, Babinsa Dampingi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    Dandim 0716/Demak Pimpin Apel Pagi dan Lari Aerobik, Ajak Prajurit Jaga Kebugaran Fisik
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    Rudem Hadiri Rakor dan Peningkatan Keilmuan INI–IPPAT Demak Perkuat Sinergi Lintas Sektor

    Ikuti Kami